Sebuah persembahan menarik dengan ritme yang unik baru saja diperkenalkan oleh Vicki Lovelee. Musisi keturunan China-Kanada yang datang dengan vokal apik pada single terbarunya yang berjudul “Guilty”. Vicky Lovelee adalah seorang penulis lagu mahir memainkan berbagai instrumen ini membawa lagu ini dari rasa bersalah yang pernah terjadi dalam hidupnya, meninggalkan orang karena hubungan yang buruk namun perasaan tidak enak itu terus menghantuinya.
Single “Guilty” ini dibawakan dengan vokalnya yang kuat, merasakan pendalam yang cukup terasa pada pembawaan lagu ini. Dengan instrumen yang beragam lagu ini terasa kaya dan teatrikal, sebuah padanan yang unik dan jarang kita dengar belakangan ini. Semuanya terjadi dengan baik dan rapi yang membuat pendengarnya betah untuk berlama-lama menikmati dan menyimak paduan ini secara menyeluruh.