Senang sekali rasanya di pertengahan bulan yang dingin ini kita bertemu lagi dengan Qwiet Type. Sebelumnya kita sudah membahas musik mereka seperti “Little Ol’ Me” dan “Shakedown“. Kali ini band asal Florida ini datang kembali membawa single terbarunya yang berjudul “Try Not To Notice” dengan sentuhan Alt Rock yang lebih mumpuni.
Lewat single “Try Not To Notice” ini kita dihadirkan ada sebuah musik yang terasa kekinian dengan kesan misterius, pada lagu yang berkisah pada pertemuan seorang gadis yang membuat semua orang terpana pada kehadirannya. Dengan vokal yang ringan membawa rasa pada lagi ini lebih diikuti bersama sentuhan musik yang agak jinak menghasilkan rilisan yang agak nakal. Sepanjang lagu ini terasa penuh, nyaris tidak ada ruang kosong yang akan membuat pendengarnya bosan, semua masuk dengan apik bersama tempo yang terkendali.